By: tiara agustin
Hallo Anak Indonesia!
Perkenalkan nama saya Tiara Agustin. Saat ini saya berusia 21 tahun dan
asal saya dari Bangka Belitung. Disini saya ingin berbagi pengalaman luar biasa
yang saya dapatkan selama bergabung di Forum Anak. Dimulai Sejak saya masih
duduk dibangku SMA, dimana saya berkesempatan sebagai salah satu perwakilan sekolah
dalam mengikuti pertemuan yang diadakan oleh Forum Anak daerah Kabupaten Bangka
Selatan. Pada awalnya saya tidak tau apa itu Forum Anak, seperti apa kegiatannya
dan siapa saja yang tergabung dalam Forum Anak tersebut. Hingga pada akhirnya
pertemuan tersebut membawa saya menjadi bagian didalam Forum Anak hingga saat
ini.
Yuk kenal lebih dekat dengan Forum Anak!
Apa sih Forum Anak?
Nah, Forum Anak merupakan wadah partisipasi anak dan organisasi anak yang
dibina oleh pemerintah khususnya Kementrian Pemberdayaan Perempuan dan
Perlindungan Anak (Kemen PPPA). Forum Anak sebagai wadah dalam pemenuhan hak
partisipasi anak yang dibentuk secara berjenjang, mulai dari tingkat nasional,
provinsi, kabupaten/kota, kecamatan hingga desa/kelurahan dengan beranggotakan
dari berbagai kelompok anak.
Apa saja tugas Forum Anak?
Forum Anak yaitu sebagai pelopor dan pelapor. Dimana pelopor mengacu kepada
peran anak untuk berkontribusi aktif dalam berbagai upaya pemenuhan hak dan
perlindungan khusus anak. Diantaranya adalah ikut berpartisipasi dalam perencanaan
pembangunan daerah. Partisipasi Forum Anak melalui kegiatan-kegiatan positif
sebagai upaya mencegah kekerasan pada anak dan mengembangkan bakat dan minat
yang menjadi potensi anak.
Siapa saja sih yang boleh bergabung di Forum Anak?
Semua anak yang masih dalam usia anak, yakni berusia dibawah 18 tahun, berdomisili
di wilayah kabupaten/kota, terbebas dari NAPZA, serta bersedia untuk
berdedikasi dan aktif dalam menjalani program Forum Anak daerah.
Banyak pengalaman serta kesempatan yang saya dapatkan untuk melatih keberanian saya berbicara didepan umum ketika saya mulai bergabung di Forum Anak daerah Kabupaten Bangka Selatan. Melalui Forum Anak, saya bertemu dengan orang-orang hebat dari kalangan pejabat pemerintah maupun anak-anak yang bukan hanya berasal dari daerah saya sendiri melainkan dari berbagai daerah. Seperti slogan dari Forum Anak kabupaten Bangka Selatan “karena kita satu keluarga”. Yah, itulah yang saya rasakan ketika saya menjadi bagian dari mereka. Selalu menjunjung tinggi solidaritas, saling merangkul serta saling menyayangi satu sama lain. Bukan hanya itu, dikeluarga ini saya belajar untuk lebih bersyukur dan menjadi seseorang yang berjiwa sosial serta bermanfaat bagi oranglain. Saya juga pernah berkesempatan menjadi Duta Anak Kabupaten Bangka Selatan pada saat diselenggaranya pertemuan Forum Anak Daerah Kabupaten Bangka Selatan pada tahun 2018. Sungguh pengalaman yang sangat luar biasa hingga memotivasi saya menjadi lebih bersemangat dalam belajar serta menggapai cita-cita.
Setelah teman-teman menyimak penjelasan singkat dari saya, tau kan mengapa saya tertarik bergabung dalam Forum Anak. Saya berharap anak-anak di seluruh indonesia ikut tergabung didalam Forum Anak baik didesa, kecamatan maupun kabupaten.
Selamat berdedikasi untuk negeri !