ANBERA: Suara Anak untuk Masa Depan yang Lebih Baik

ANBERA: Suara Anak untuk Masa Depan yang Lebih Baik

By: Forum Anak Gotong Royong Kabupaten Subang

<p><p dir="ltr">Sampurasun Barudak Sadaya! 🍍</p> <p dir="ltr">Kali ini, Fagor akan bercerita mengenai ANBERA (Anak Bersuara), sebuah inisiatif keren dari Sosial Projek Kelompok 2 yang berfokus pada edukasi tentang bahaya pernikahan anak. Yuk, kita simak ceritanya! 🤩❗️</p> <p dir="ltr">Apa Itu ANBERA?</p> <p dir="ltr">ANBERA hadir sebagai bentuk kepedulian terhadap meningkatnya angka pernikahan dini di Indonesia. Berdasarkan data tahun 2020, lebih dari 64 ribu pengajuan dispensasi pernikahan anak tercatat. Faktor sosial, ekonomi, dan kehamilan tidak diinginkan menjadi penyebab utamanya. Melalui ANBERA, edukasi mengenai dampak negatif pernikahan dini disebarkan dengan cara kreatif dan inovatif.</p> <p dir="ltr">Program ANBERA</p> <p dir="ltr">Dalam menyuarakan edukasi, ANBERA menghadirkan berbagai konten menarik, seperti:</p> <p dir="ltr">🎙️ Podcast bersama Radio Benpas Subang FM, membahas pernikahan dini secara interaktif.</p> <p dir="ltr">📹 Video pendek yang mengangkat sudut pandang pelajar dan masyarakat.</p> <p dir="ltr">📝 Short artikel dengan penyampaian santai dan mudah dipahami.</p> <p dir="ltr">📌 Poster edukatif untuk menyebarkan informasi dengan cara yang menarik.</p> <p dir="ltr">Dampak dan Pencapaian</p> <p dir="ltr">Dengan total 8.305 tayangan dan 183 likes, konten ANBERA berhasil memberikan edukasi kepada banyak orang mengenai pernikahan dini, kesehatan mental, serta dampak pergaulan bebas. Respons positif dari masyarakat menunjukkan bahwa isu ini memang penting dan perlu terus digaungkan.</p> <p class="" data-start="1214" data-end="1627">ANBERA adalah langkah nyata untuk menyuarakan pentingnya mencegah pernikahan anak. Program ini tidak hanya fokus pada edukasi, tetapi juga memberdayakan anak-anak untuk berbicara dan berbagi pengetahuan mereka tentang bahaya pernikahan dini. Dengan berbagai media kreatif seperti podcast, video, dan artikel, ANBERA telah berhasil menjangkau lebih banyak orang dan memberi dampak positif.</p> <p class="" data-start="1629" data-end="1956">Pentingnya kesadaran tentang pernikahan dini tidak bisa dianggap remeh. Program ANBERA terus mengajak semua lapisan masyarakat untuk lebih peduli terhadap isu ini dan untuk bergerak bersama demi masa depan anak-anak yang lebih baik. Mari kita dukung terus ANBERA dalam upayanya untuk menanggulangi pernikahan dini di Indonesia!</p> <p><img src="https://api.forumanak.id/storage/2172/53291743484926.webp" width="199" height="108"> <img src="https://api.forumanak.id/storage/2172/61361743484945.webp" width="199" height="110"> <img src="https://api.forumanak.id/storage/2172/34001743484866.webp" width="200" height="133"><img src="https://api.forumanak.id/storage/2172/48911743484867.webp" width="200" height="133"></p> <p dir="ltr">Sampai di sini dulu ya cerita kali ini, sampai berjumpa di cerita berikutnya! 🦁⭐️</p> <p dir="ltr">Hatur Nuhun Barudak Sadayana! 🦁</p></p>

0 Komentar untuk ANBERA: Suara Anak untuk Masa Depan yang Lebih Baik

login untuk komentar