By: forum anak kalurahan banaran
Pada 7 Agustus 2022 pukul 09.00 WIB, bertempat di Studio TVRI Yogyakarta, dalam rangka peringatan Hari Anak Nasional dengan tema "Anak Terlindungi, Indoensia Maju", Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Pengendalian Penduduk ( DP3AP2 ) Daerah Istimewa Yogyakarta mengadakan beberapa acara yaitu penobatan duta anak, penghargaan Anugerah Anak Jogja dan Deklarasi SRA / MRA. Pada Penghargaan Anugrah Anak Jogja Forum Anak Kalurahan Banaran berhasil mendapatkan juara pada kategori Forum Anak Inspiratif setelah melalui verifikasi di Taman Kebon Pelem Taman Kota pada 4 Juli 2022. Pada Penghargaan Anugrah Anak Jogja, di Kabupaten GunungKidul juga mendapatkan penghargaan lainnya yaitu, Puskesmas Saptosari sebagai Puskesmas Ramah Anak dan Taman Kebon Pelem Wonosari sebagai Ruang Bermain Ramah Anak. Acara ini dihadiri oleh beberapa tokoh penting, yaitu Gubernur DIY yang diwakilkan oleh Asisten pemberdayaan sumber daya masyarakat Bp. Aris Eko Nugroho, Direktur Umum Bank BPD DIY, Kepala BKKBN DIY, Serta Kepala DP3AP2 DIY Ibu Erlina Hidayati Sumadi.
Link dokumentasi https://www.instagram.com/p/Cjum2BVJ97P/?igshid=ODM2MWFjZDg=
0 Komentar untuk ANUGERAH ANAK JOGJA 2022