By: forum anak kota dumai



Tanggal 07 September tahun 2021,
Pemerintah Kota Dumai melalui Dinas Perikanan Kota Dumai bersama Tim Penggerak
PKK Kota Dumai mengadakan acara Sosialisasi Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan
(Gemarikan) di Ballroom Hotel Grand Zuri Kota Dumai, Provinsi Riau.
Forum Anak Kota Dumai yang dalam hal ini
diwakili oleh Fadli dan Juni hadir sebagai tamu undangan pada acara tersebut.
Acara diawali dengan berbagai sambutan dan
pengarahan sekaligus pembukaan acara oleh pejabat yang hadir.
Kepala Dinas Perikanan Kota Dumai Ayahanda
Mukhlis Suzantri, S. Hut. T, MT.
“Stunting adalah isu nasional yang saat
ini menjadi PR bagi pemerintah dalam mengurangi dan mengatasi kasusnya. Oleh
karena itu, Dinas Perikanan Kota Dumai juga ikut berperan dalam penurunan angka
stunting yang ada di Kota Dumai. Dengan adanya acara Gemarikan ini, dapat
memberikan bantuan berupa ikan segar yang bergizi dan sehat kepada orang tua
dan balita stunting di daerah lokus stunting.”
Ketua TP PKK Kota Dumai Ibunda Hj. Leni
Ramaini, SKM.
“Kami dari Tim Penggerak PKK berusaha
untuk meningkatkan kualitas hidup keluarga, salah satunya adalah dengan cara
menurunkan angka stunting yang terjadi pada balita. Balita ini yang nantinya
akan menjadi generasi penerus bangsa dan calon-calon pemimpin di masa depan. Oleh
karena itu, kita berkomitmen bersama untuk menciptakan generasi Kota Dumai yang
sehat dan cerdas.”
Walikota Dumai yang dalam hal ini diwakili oleh Asisten Administrasi Umum
Sekretariat Daerah Kota Dumai, Ayahanda Muhammad Syafei, S.Sos, M.Si.
“Pemerintah Kota Dumai saat ini sedang
gencar-gencarnya dalam menangani kasus stunting yang terjadi di Kota Dumai.
Mengingat stunting ini adalah isu nasional yang harus segera ditangani. Oleh
karena itu, Pemerintah Kota Dumai menginstruksikan kepada beberapa Organisasi Perangkat Daerah Kota
Dumai untuk bersinergi bersama dalam menurunkan angka stunting di Kota Dumai.
Kami sangat mengapresiasi dan mendukung penuh adanya Sosialisasi GEMARIKAN yang
merupakan inovasi yang luar biasa yang wajib dilaksanakan secara rutin.”
Acara dilanjutkan dengan penyampaian materi
oleh beberapa narasumber. Setelah itu, sesi tanya jawab dibuka dan Forum Anak
Kota Dumai berkesempatan bertanya terkait masalah stunting kepada narasumber.
Acara Gemarikan ini merupakan bentuk dari
komitmennya Pemerintah Kota Dumai dalam menangani stunting yang ada di Kota
Dumai.
0 Komentar untuk Sosialisasi Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan (GEMARIKAN)