Festival Tari Zapin

Festival Tari Zapin

By: forum anak kota dumai

Forum Anak Kota Dumai (FORMAD) bersama Dewan Kesenian Daerah (DKD) Kota Dumai menyelenggarakan acara Festival Tari Zapin untuk pelajar Sekolah Menengah Pertama (SMP) sederajat di Kota Dumai pada tanggal 7 Oktober 2021 bertempat di Komando Distrik Militer Kota Dumai.

Zapin berasal dari Bahasa Arab “Zafn” yang mempunyai arti pergerakan kaki cepat mengikuti rentak pukulan. Tari Zapin adalah salah satu tarian tradisional Melayu dari Provinsi Riau yang sangat mengakar dan populer. Tari Zapin dibawakan secara berkelompok dengan diiringi dua alat musik utama yakni gambus dan marwas yang berbentuk gendang kecil. Biasanya melalui syair-syairnya yang didendangkan tari Zapin ini juga digunakan sebagai media dakwah.

Dikutip dari Balai Pelestarian Kebudayaan Riau oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayan RI, tari Zapin dikenal sebagai seni Melayu yang sangat dipengaruhi budaya Arab.

Tujuan dari acara Festival Zapin ini adalah melestarikan kebudayaan Tari Zapin dikalangan anak-anak Kota Dumai. Dari kegiatan ini juga diharapkan budaya Melayu Riau terus dikenal dan berkembang oleh generasi-generasi penerus bangsa Indonesia. Tidak hanya itu, kegiatan ini dapat dikategorikan kedalam Kluster IV Konvensi Hak Anak (KHA), yaitu Pendidikan Pemanfaatan Waktu Luang dan Kegiatan Budaya.


0 Komentar untuk Festival Tari Zapin

login untuk komentar