By: Forum Anak Hasanuddin Tamallajua Kabupaten Gowa
"EBAPERNA (Edukasi Bahaya Perkawinan Anak)"
Kegiatan ini berupa sosialisasi dan memberikan edukasi kepada anak dan orang tua perihal bahayanya pernikahan usia anak serta menjelaskan dampak negatif yang akan mereka rasakan dari pernikahan tersebut.
Program Kerja EBAPERNA Ini dilaksanakan pada tanggal 14 Desember 2020 di Aula kantor Desa Lanna Kec.Parangloe. Karena menurut data, disana memang sering terjadi PUA ( Perkawinan Usia Anak). Nah kegiatan ini diawali dengan sambutan dari Bapak Kepala Desa Lanna dan dilanjutkan oleh Bunda dari DP3A untuk membuka acara sosialisasi ini. Setelah pembukaan dilanjutkan dengan pembawaan materi oleh Husnul Afifah (Duta Anak Kab. Gowa 2020) tentang pengenalan Forum Anak setelah itu dilakukan ice breaking dan tanya jawab. Setelah materi pertama dilanjutkan materi kedua dari Bunda Kawaidah Alham, S.Sos., M.Si. (Kepala DP3A) tentang Bahaya Perkawinan Usia Anak dan dilanjutkan sesi tanya jawab.

Jumlah peserta dalam kegiatan ini sebanyak 27 orang yang didominasi oleh orangtua. Kegiatan ini diakhiri dengan foto bersama antara Pengurus, Peserta, Bunda- Bunda dan Bapak Kepala Desa Lanna. Adapun jumlah Pengurus yang datang sebanyak 14 orang. Kedatangan kami di desa Lanna sangat disambut dengan baik dan ramah.
0 Komentar untuk EBAPERNA (Edukasi Bahaya Perkawinan Usia Anak)